SURABAYA - Berprestasi dalam bidang olahraga militer maupun kecabangan olahraga umum, Prajurit Fighter Sejati Batalyon Kendaraan Pendarat Amfibi (Yonranratfib 2 Mar) menerima reward dari Komandan Resimen Kavaleri 2 Marinir Kolonel Mar Muhammad Rizal, S.E., M.M. pada rangkaian kegiatan pemberian apresiasi kepada seluruh prajurit prestasi di Lapangan Trian Mar Soepraptono, Semarung, Ujung, Surabaya, Senin (18/09/2023).
Suatu kebanggaan tersendiri bagi prajurit Yonranratfib 2 Mar telah mendapat penghargaan dari Danmenkav 2 Mar atas prestasi prajurit di berbagai bidang olahraga umum diantaranya Dayung, Panahan, Crosser maupun olahraga militer yang baru-baru ini telah dituntaskan dengan hasil baik oleh atlet Tim Binsat Fighter Sejati pada gelaran try out Binsat antar Satuan tingkat Pasmar 2 TA. 2023.
Komandan Yonranratfib 2 Mar Letkol Mar Aloysius Y. N., M.Tr.Opsla., menyampaikan rasa syukurnya atas keberhasilan prajurit yang sudah mendapat pengakuan dari pimpinan berupa reward ataupun penghargaan sebagai bentuk apresiasi atas kerja keras prajurit dalam meniti prestasi, mencapai keberhasilan, untuk itu kepada prajurit agar tetap eksis dalam melanjutkan pengabdian terbaik kepada Korps Marinir, TNI Angkatan Laut, melalui prestasi yang lebih membanggakan. (Puspen TNI)